10 Akun Instagram Feminis yang Wajib Diikuti!

Gambar 1: Sumber magdalene.co

Meningkatnya isu-isu gender di Indonesia adalah salah satu bentuk dari bangkitnya keasadaran sosial tentang kesetaraan gender. Walau keadaan sosial kita secara garis besar belum memenuhi bagaimana adil gender itu seharusnya, setidaknya adanya orang-orang yang mulai sadar untuk menunjukkan adanya peningkatan di masyarakat.

Hal tersebut nampak dari semakin maraknya organisasi-organisasi adil gender yang naik ke permukaan. Walau belum semua masyarakat bisa menerima, tapi faham feminisme yang organisasi-organisasi emansipasi banyak juga diterima oleh sebagian masyarakat lain. Terutama kaum perempuan.

Media sosial sebagai salah satu tempat yang tidak bisa lepas dari masyarakat, terutama generasi Z. Salah satu media sosial populer itu adalah instagram. Data dari GWI (Global Web Index) menyatakan bahwa Instagram menjadi media sosial terpopuler ketiga pada 2020-2021 ini. Instagram menggeser Facebook yang kini berada di posisi ke empat.

Instagram pun jadi tempat di mana faham-faham feminisme tersebar. Dengan berbagai akun dan visi-misi, ada begitu banyak akun feminis bermunculan. Tapi, ini adalah 10(sepuluh) akun terbaik yang wajib kita ikuti untuk belajar tentang feminisme dan memantai isu gender terkini. Berikut daftar profile singkat, beserta link dari akun-akun instagramnya dengan urutan random/tidak berdasakrkan apapun:

  1. @magdaleneid

Mungkin jika kamu seorang feminis, kamu pasti sudah tahu Magdalene. Magdalene adalah salah satu media daring berfaham feminisme yang begitu populer di Indonesia.

Akun instagram yang diikuti 82.000+ ini mempunyai ciri khas warna pink yang segar. Mereka salalu memantau keadaan sosial dengan cermat. Isu-isu gender pun terus mereka naikkan dengan cukup baik.

Unggahan atau postingan mereka begitu rapih, sehingga membuat kita mempelajari feminisme pun menyenangkan. Selain itu Magdalene juga mempunyai website berisikan tulisan-tulisan mereka tentang feminimse. Juga ada podcast di Spotify dengan isu gender juga tentunya.

Link akun Magdalene: https://instagram.com/magdaleneid?utm_medium=copy_link

  1. @muslimahreformisfoundation

Muslimah Reformis adalah media online yang digagas oleh Yayasan Mulia Raya. Dengan ciri khas warna ungu, konten-konten feminism yang berperikemanusiaan memenuhi akun ini. Selain konten feminism, akun Muslimah Reformis juga memberikan info pelatihan-pelatihan feminis yang bisa kita ikuti.

Link: https://instagram.com/muslimahreformisfoundation?utm_medium=copy_link

  1. @muslimahfeminis

Jika kamu ingin mempelajari feminis dari sudut padang Islam, kamu bisa mengikuti akun ini. Salah satu tantangan terbesar dari menyebarkan faham feminisme adalah konservatisme agama mayoritas di Indonesia, kita bisa belajar dari akun ini untuk menyangkalnya.

“We are Muoeslim woman that strongly believe in the justice of Islam while being alert to the injustice to women that occurs in the name of Islam,” adalah motto media ini.

Link: https://instagram.com/muslimahfeminis?utm_medium=copy_link

  1. @remotivi.or.id

Remotivi adalah organisasi nirlaba yang meneliti dan menerbitkan esa-esai segar yang berisi kajian, analisis, dan opini seputar media dan komunikasi. Itu yang tertera di bio akun instagram mereka.

Walau remotivi bukan media organisasi yang berfokus pada isu feminisme, tapi banyak kontek mereka yang mengangkat isu feminism, terutama di media. Konten feminism mereka pun begitu segar, selain instagram, mereka juga mempunyai website dan akun youtube dengan konten serupa dan lebih seru.

Link: https://instagram.com/remotivi.or.id?utm_medium=copy_link

  1. @nurulbarululum

Bukan akun organisasi atau apapun, kali ini akun personal yang terpilih. Yaitu akun Teteh Nurul Barul Ulum. Beliau adalah seorang content creator yang aktif di berbagai organisasi Islam feminis yang progresif. Dulu semasa kuliahnya, ia pernah menjabat menjadi Ketua KOPRI Cabang Bandung.

Link: https://instagram.com/nurulbahrululum?utm_medium=copy_link

  1. @ngaji_KGI

Sebenarnya akun ini dari pada disebut sebagai akun di mana kamu menemukan konten feminis, tapi lebih pada akun info tentang kajian gender Islam. Seperti namanya, Ngaji Keadilan Gender Islam atau KGI.

Di akun ini kamu akan menemukan kajian-kajian tentang gender dari sudut pandang Islam mengenai isu-isu terkini dengan narasumber-narasumber hebat di bidang tersebut yang bisa kita ikuti.

Link: https://instagram.com/ngaji_kgi?utm_medium=copy_link

  1. @jakaratafeminist

Dari namanya sendiri suda begitu sentral di Jakarta ya? Tapi saya memasukkan akun ini ke dalam list karena terlepas dari akun ini adalah akun perkumpulan lintas feminis di Jakarta, tapi pembahasan berupa konten mereka tentang feminis tetap bisa kita ikuti sebagai pembelajaran.

Link: https://instagram.com/jakartafeminist?utm_medium=copy_link

  1. @kalis.mardiasih

Mungkin hampir semua feminis Indonesia mengenal beliau. Apalagi Mbak Kalis sudah menulis buku-buku feminism seperti: Muslimah yang Diperdebatkan, Sister Fillah, You’ll Never Be Alone, dan lain-lain.

Link: https://instagram.com/kalis.mardiasih?utm_medium=copy_link

  1. @mubadalah.id

Mubadalah.id adalah organisasi keagamaan yang fokus pada keadilan relasi dari sudut padang Islam. Ketika membicarakan tentang keadilan relasi tentunya sangat menyangkut atau berkesinambungan dengan feminisme. Jadi sangat wajib untuk kita ikuti!

Link: https://instagram.com/mubadalah.id?utm_medium=copy_link

  1. @kopri,pakuan

Tidak dapat dipungkiri, disebutkannya akun ini adalh sebuah bias. Namun saya juga ingin mengingatkan bahwa ini adalah bias yang mendasar. Karena di akun ini, yang tidak lain dan tidak bukan adalah akun KOPRI Pakuan alias kami sendiri, ada info mengenai kajian-kajian yang KOPRI Pakuan adakan. Kajian mengenai gender yang diadakan KOPRI Pakuan dilakukan setiap malam jumat pukul 19.30 WIB. Eluruh kader PMII di Indonesia boleh mengikuti kajiannya, bahkan bukan PMII sekalipun karena niat KORPI Pakuan dalam membagi ilmu.

Narasumber-narasumber pun ada dari bermacam background, ada yang dari structural PMII Pakuan, di luar PMII Pakuan sampai tingkat PB, ataupun di laur struktur PMII sendiri. Kajian gender KOPRI Pakuan pun bisa menjadi acuan dalam belajar sebelum/sesudan mengikuti kaderisasi KOPRI seperi SIG ataupun SKK. Jadi, yul ikuti akun kami!

Link: https://instagram.com/kopri.pakuan?utm_medium=copy_link

Reza Juliana Ningrum
Latest posts by Reza Juliana Ningrum (see all)

Tentang Penulis

Reza Juliana Ningrum

seorang pengangguran berstatus mahasiswa

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.